Informasi Seputar Pondok Pesantren

PesantrenPondok Pesantren

Alamat Pesantren Al Kahfi Bogor

Pesantren Terpadu Al Kahfi merupakan lembaga pendidikan swasta yang berada di bawah naungan Yayasan Pedesaan Nusantara (YPN). Pada awalnya yayasan memiliki kegiatan pendidikan dengan membuka program TK dan TPA yang diperuntukan bagi masyarakat Desa Srogol dan sekitarnya. Sejak tahun 2002 yayasan membuka lembaga pendidikan pesantren dengan menyelenggarakan program pendidikan formal SMP yang lebih dikenal dengan sebutan SMPIT Al Kahfi. Tepat pada tahun 2007 pesantren membuka program baru SMA dengan sebutan SMAIT Al Kahfi dan Madrasah Aliyah tahun 2013.

Dari tahun ke tahun pengelolaan pesantren menunjukan perkembangan yang positif, ikhtiar ke arah peningkatan kualitas pengelolaan selalu diupayakan, baik dengan pemenuhan kebutuhan akan fasilitas pendidikan maupun peningkatan kualitas keterampilan tenaga kependidikan dan peningkatan SDM pesantren secara umum. Pesantren ini diasuh oleh K.H. Ajid Muslim, Lc. Pesantren ini beralamat di jalan Desa, Srogol, kecamatan Cigombong, kabupaten Bogor, Jawa Barat.

One thought on “Alamat Pesantren Al Kahfi Bogor

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *