Alamat Pesantren Baron Nganjuk
Berdirinya Pondok Pesantren Baron Nganjuk tahun 2012 diawali dengan berdirinya SMP Bina Insan Mandiri dengan jumlah 35 santri. Kepercayaan dari wali santri terhadap Pondok Pesantren Baron yang baru berdiri menjadi penyemangat tersendiri pihak pondok untuk membesarkannya menjadi lembaga pendidikan yang mencetak generasi yang berkarakter Islami dan berkeahlian spesial. Seiring dengan kepercayaan dari masyarakat terhadap lembaga ini, alhamdulillah sekarang Pondok Pesantren Baron telah dipercaya untuk membina 429 santri dari berbagai wilayah di Indonesia. Sambutan positif dari masyarakat terhadap Pondok Pesantren Baron ini mendorong lahirnya SMA Bina Insan Mandiri. Sistemnya tak jauh beda dengan SMP Bina Insan Mandiri, yaitu boarding school dengan 3 program unggulan. Pertama, The Winner atau Sang Juara diperuntukkan untuk santri yang ingin mengasah kemampuan materi-materi akademik, terutama MIPA, penelitian, karya ilmiah, dll. Kedua, Moslem Scholar diperuntukkan bagi santri yang ingin menempa diri dengan materi Islam secara lebih mendalam sehingga nantinya bisa menjadi ulama’ atau trainer ternama. Ketiga, Entrepreneur diperuntukkan bagi santri yang berkeinginan menjadi pengusaha sukses berkah berlimpah.
Pondok Pesantren Baron melengkapinya dengan mendirikan program Tahfidz Villa Qur’an untuk jenjang SMP dan SMA dengan target hafal 30 juz dalam setahun. Program Villa Qur’an ini dibimbing oleh guru tahfidz yang memiliki sanad yang meyambung hingga Rasulullah SAW. Meski fokus pada Hafalan Al-Qur’an, pelajaran sekolah yang lain juga tidak diabaikan. Alhamdulillah saat ini sudah ada santri yang telah menyelesaikan hafalannya 30 juz sehingga ke depan diharapkan dapat berkontribusi menjaga Al-Qur’an dan membantu santri lain dalam menghafal. Metode pembelajaran khas dan unik diterapkan di Pondok Pesantren Baron ini, yaitu penerapan perpaduan metode pembelajaran salaf dan modern yang memadukan pembentukan pola pikir dan pola jiwa untuk membangun sikap mental kepemimpinan. Dengan begitu, santri akan memiliki kepribadian islami, serta mampu berpikir cemerlang dalam menghadapi berbagai tantangan zaman.
Pondok Pesantren Baron beralamat di jalan Ponpes Baron Dusun Baron Timur RT/RW. 01/01, Desa Baron, Kecamatan Baron, Nganjuk, Jawa Timur.