Informasi Seputar Pondok Pesantren

PesantrenPondok Pesantren

Alamat Pesantren Nurul Fikri Banten

Nurul Fikri Boarding School merupakan boarding school yang mengintegrasikan program pendidikan ilmu agama Islam dan ilmu umum. Berdiri pada 19 Juli 1999, Nurul Fikri Boarding School memiliki luas 46 Ha. Beralamat di Desa Bantarwaru, kecamatan Cinangka, kabupaten Serang, Banten.

Keunggulan lokal yang sedang dan akan dikembangkan di lingkungan kampus Nurul Fikri Boarding School adalah agrowisata. Ini diambil karena lingkungan sekolah kami sangat mendukung dan diharapkan akan menjadi daerah wisata bagi siapapun yang berkunjung dan khususnya bagi santri dan orang tua santri yang berkunjung untuk menengok anaknya.

Jumlah seluruh santri tingkat SMP dan SMA pada tahun 2022 mencapai 996 santri yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia maupun dari luar negeri. Dengan karakteristik santri yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia bahkan luar negeri menjadikan Nurul Fikri Boarding School sebagai tempat bertemunya berbagai budaya dan menghasilkan santri yang berwawasan luas.

Pada tahun 2022 SMA Islam Nurul Fikri Boarding School mendapat predikat sekolah terbaik ke 3 se-provinsi Banten bedasarkan nilai UTBK yang dirilis oleh LTMP lembaga resmi dibawah kemendikbud RI.

One thought on “Alamat Pesantren Nurul Fikri Banten

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *